Tentang CryoCord

CryoCord dengan bangga memperkenalkan diri sebagai bank Sel Punca premier dari Malaysia, yang menawarkan pelayanan prima berteknologi modern dengan fasilitas dan sumber daya termutakhir dan aman.

Dengan pakar yang sangat berpengalaman di bidang penyimpanan dan penelitian Sel Punca, CryoCord memberikan layanan dengan kualitas premium untuk kriopreservasi Sel Punca jangka panjang.

Didirikan pada tahun 2002, CryoCord telah berkembang menjadi perusahaan yang besar dan kuat, yang memantapkan eksistensinya di Asia Tenggara. Puluhan ribu keluarga telah memilih dan mempercayakan penyimpanan Sel Punca mereka yang berharga karena meyakini keahlian, profesionalisme, dan integritas CryoCord yang tak tertandingi di bidang ini.

Visi

CryoCord terus berusaha menjadi yang terdepan di Asia dalam bidang kriopreservasi jangka panjang serta riset Sel Punca &  jaringan manusia.

Misi

CryoCord berupaya terus menerus untuk meningkatkan pelayanan dan riset terbaik bagi para pelanggannya dengan memadukan ilmu pengetahuan, keahlian, serta teknik termutakhir tanpa meninggalkan landasan kode etik dan profesionalisme yang kuat dan nyata.

Komitmen Layanan

CryoCord berkomitmen untuk memberikan layanan dengan kualitas terbaik bagi para pelanggan dan dokter kami. Setiap sampel yang dikumpulkan oleh CryoCord akan diperlakukan sebagai sesuatu yang sangat penting, sehingga kami mendedikasikan upaya kami untuk memberikan layanan dengan kualitas terbaik.

Pencapaian

2017 CryoCord telah dianugerahi penghargaan Sin Chew Business Excellence oleh Sin Chew Daily.

CryoCord dianugerahi penghargaan bergengsi Sun Yat-Sen Enterprise oleh Kwong Wah Yit Poh Press Bhd.
2016 Untuk kelima kalinya CryoCord dianugerahi Best Stem Cell Bank oleh BabyTalk Magazine.

CryoCord mendapatkan The BrandLaurete Best Brands di bidang Ilmu Pengetahuan – Laboratorium Sel Punca.
2015 CryoCord dianugerahi Best Stem Cell Bank dalam empat tahun berturut-turut.
2014 Selama tiga tahun berturut-turut, CryoCord dianugerahi penghargaan Best Stem Cell Bank dari BabyTalk Magazine.

Group CryoCord telah memperluas cakupan layanannya di bidang Contract GMP-Manufacturing and Research.

Kerja sama dengan UKM Ophthalmology Medical Centre (PPUKM) memajukan riset Sel Punca di bidang regenerasi retina.
2013 CryoCord dengan bangga menempati kantor pusat baru di Bio-X Center, Cyberjaya. Bangunan berarsitektur indah ini dirancang untuk mengintegrasikan lokasi manajemen, administrasi, dan laboratorium.

Untuk kedua kalinya, CryoCord mendapatkan penghargaan Best Stem Cell Bank Award dari BabyTalk Magazine.

Memperoleh sertifikasi cGMP (PIC/S) dari NPCB (BPFK) yang merupakan bagian dari Ministry of Health, Malaysia.
2012 Perayaaan Hari Jadi ke-10 dirayakan dengan menjadi tuan rumah atas berbagai aktivitas berskala nasional meriah dan menarik.

Mengakuisisi BioNexus, StemTech International Sdn Bhd, yang sebelumnya merupakan anak perusahaan grup TMC yang terdaftar di Bursa.

Baby Talk Magazine menganugerahi CryoCord sebagai Best Stem Cell Bank.
2011 Kantor di Indonesia dibuka di kawasan Mega Kuningan, Jakarta
2010 Cytopeutics diambil alih menjadi bagian dari Korporasi CryoCord.
2009 Layanan penyimpanan Sel Punca Mesenkimal (MSCs) diluncurkan.

Memperoleh sertifikasi ISO 15189 dari Laboratory Accreditation Scheme of Malaysia (SAMM).
2008 Memperoleh izin penyimpanan Sel Punca darah tali pusat, oleh PHFS Act 1998 by the Ministry of Health, Malaysia.

USM memberikan hak distributor tunggal untuk amnioPlas +.
2007 Persembahan untuk pelanggan kami, penggunaan AXP® AutoXpress, platform yang dirancang untuk pemrosesan Sel Punca darah tali pusat yang banyak dipilih karena terbukti memaksimalkan kualitas panen.

Menjalin kemitraan strategis bersama Cytopeutics, group pelopor terapi dan riset sel punca di Malaysia.
2006 Keberhasilan perdana atas transplantasi dari saudara kandung ke saudara kandung lainnya yang menggabungkan Sel Punca darah tali pusat yang disimpan di CryoCord dengan Sel Punca sumsum tulang di Rumah Sakit Kuala Lumpur.

Jumlah staf sudah mencapai 50.

Untuk memudahkan akses bagi pelanggan, kantor pusat CryoCord mengambil lokasi di Petaling Jaya. Sedangkan Laboratorium tetap di Cyberjaya.
2004 Mendirikan cabang di Brunei, Filipina, dan Thailand

Penandatanganan kesepakatan kerjasama dengan Intan Medical Centre, Pantai Group of Hospitals, dan Universiti Sains Malaysia untuk kriopreservasi dan riset Sel Punca.

UKAS dan ANAB menganugerahkan ISO 9001: 2000 kepada CryoCord.
2003 Operasional dimulai dengan 12 orang staff. Memperoleh ISO 14644 untuk Class 5 (Class 100) Cleanroom dengan HEPA filter, dan sertifikasi NASA dan US Federal Standard 209E untuk penanganan sampel
2002 Dr. K. Y. Then and Prof. Emeritus, Dr. S. K. Cheong bercita-cita mewujudkan konsep pendirian Bank Sel Punca dengan metode kriopreservasi di Malaysia. CryoCord dibangun dengan kekuatan bakat, keterampilan, pengalaman, serta visi dari kelompok medis visioner yang berdedikasi serta professional dalam investasi.